Kumpulan Resep Masakan, Masakan Indonesia, Masakan Sehat, resep masakan sehari-hari, Resep masakan Rumahan

Resep Ayam Goreng Mentega Enak

Resep Ayam Goreng Mentega Enak

Resep Ayam Goreng Mentega - Masakan ayam yang satu ini agak berbeda dengan yang lain, karena dibuat dengan bahan yang tidak sering digunakan untuk memasak ayam tapi rasanya sangat nikmat. Dengan menggunakan mentega ayam ini menghasilkan rasa yang sangat khas dan membekas di lidah. Untuk anda yang penasaran dengan resep membuat ayam goreng mentega yang lezat ini silahkan ikuti resepnya dibawah ini.

Bahan ayam Goreng
  • 1 ekor ayam, potong menjadi 10-12 bagian atau sesuai selera,
  • 1 butir jeruk nipis, belah, peras air jeruknya untuk bumbu ayam goreng
  • 1 sdm garam halus
  • 1 sdt lada bubuk siap pakai sachetan
  • 6 siung bawang putih, haluskan
  • 2 buah bawang Bombay, di iris-iris
  • 2 cm jahe, iris-iris atau keprek
  • 2 helai daun bawang, iris-iris juga
  • 1 sdm kecap asin
  • 3 sdm kecap manis berkualitas
  • 100 gr mentega blue band  merk lain
  • Garam dan gula jawa / gula pasir secukupnya
  • Minyak goreng secukupnya

Resep Membuat Ayam goreng Mentega
  1. Pertama-tama Cuci terlebih dahulu ayam yang sudah di poyongi, setelah itu lumuri dengan air jeruk nipis, garam, lumuri dengan lada bubuk. Biarkan selama  kurang lebih15 menit. 
  2. lalu panaskan minyak goreng, kemudian goreng ayam dengan panas api yang sedang hingga matang. jika sudah matang Tiriskan ayam. 
  3. Setelah itu Panaskan mentega, tumis bawang putih sampai kering dan harum, lalu masukkan bawang Bombay, jahe di keprek dan irisan daun bawang. Masak semua bahan tersebut hingga menjadi layu.
  4. Jika sudah layu, Masukkan ayam yang sudah digoreng tadi, tambahkan juga kecap asin, kecap manis. jangan lupa Tambahkan garam, lada bubuk, beserta gula secukupnya. Aduk-aduk semua bahan hingga tercampur, masak hingga kental.
  5. Incip terlebih dahulu, mungkin kurang guri
  6. Jika anda rasa sudah pas, ayam goreng mentega sudah siap untuk dihidangkan. 
Demikian resep membuat ayam goreng mentega. Baca juga resep membuat ayam teriyaki. Semoga bisa bermanfaat. 

No comments:

Post a Comment

Copyright © 2013 Resep Mak Ijah | Partner Pathmo Media And Oto News