Kumpulan Resep Masakan, Masakan Indonesia, Masakan Sehat, resep masakan sehari-hari, Resep masakan Rumahan

Resep Membuat Kacang Bawang Renyah dan Gurih

Resep Membuat Kacang Bawang Renyah dan Gurih

Resep Cara Membuat Kacang Bawang Renyah - Cemilan ini sangat pas di sajikan pada saat hari lebaran. Banyak orang yang menyajikan Kacang bawang untuk disuguhkan kepada para tamu yang berkunjung ke rumah. Katanya tidak afdol rasanya bila lebaran tanpa kacang bawang. Nah bila anda yang sering membeli kacang bawang, cobalah untuk membuatnya sendiri agar terlihat spesial dimata keluarga dan kerabat anda. Langsung saja kita pelajari cara membuat Kacang bawang yang renyah.


Bahan Kacang bawang Renyah
  •     1 kg kacang tanah kupas
  •     500 ml santan kental
  •     10 siung bawang putih,iris tipis,goreng, sisihkan ( untuk taburan)
  •     2 sendok makan garam
  •     5 siung bawang putih, ( untuk bumbu )
Cara membuat Kacang Bawang Renyah Lebaran
  1. Langkah Pertama, haluskan 5 siung bawang putih dan garam secukupnya, lalu sisihkan.
  2. Lalu masaklah santan hingga mendidih, masukkan bumbu halus tadi, aduk aduk terus secara me rata, lalu matikan apinya.
  3. Berikutnya Tuangkan kacang tanah kedalam santan tadi dan biarkan terendam, sampai santan menjadi dingin.Kalau sudah dingin, lalu tiriskan
  4. Selanjutnya Goreng di minyak panas yang banyak tergantung pembuatan kacang anda, terus aduk agar kacang bisa matang secara merata. lalu Angkat dan tiriskan 
  5. Siapkan tampah atau wadah yang besar dan lebar lalu alasi tampah dengan kertas yang bisa mudah menyerap minyak, misalnya tisu atau koran. dan taburi bawang putih yang sudah di goreng. Aduk aduk hingga rata.
  6. Biarkan sejenak sampai mendingin, lalu simpan secepatnya kedalam toples yang rapat. selesai.
  7. Kacang Bawang renyah siap untuk disajikan
Itulah tadi resep kacang bawang dari mak ijah. bagaimana?. sangat mudah untuk dipraktekan bukan. Anda  pasti bisa membuatnya bila mengikuti langkah diatas dengan benar. Jika lebaran sudah tiba jangan lupa persiapkan kacang bawang yang renyah ini. Semoga bisa bermanfaat bagi anda sekalian.

No comments:

Post a Comment

Copyright © 2013 Resep Mak Ijah | Partner Pathmo Media And Oto News