Kumpulan Resep Masakan, Masakan Indonesia, Masakan Sehat, resep masakan sehari-hari, Resep masakan Rumahan

Resep Cara Membuat Bistik Daging Sederhana

Resep Cara Membuat Bistik Daging Sederhana

Resep Cara Membuat Bistik Daging Sederhana - Bistik Daging adalah masakan yang sangat lezat dan enak, bahan utama dari makana ini yang digunakan adalah daging sapi. Resep bistik daging ini sangat mudah  dipraktekkan di rumah anda dan kita jamin rasanya sangat maknyus. Bumbu dan saus bisitk daging ini terbuat dari bahan berbagai macam saus dan beberapa bumbu lainnya, sehingga menjadi bistik daging sapi yang sangat spesial.


Bahan-bahan utama Bistik daging
  •     3 sendok makan mentega
  •     garam secukupnya
  •     5 buah tomat
  •     1/4 kg daging sapi cincang (tergantung keperluan)
Cara membuat Bistik dagingnya
  1. Pertama-tama kita campur semua daging yang sudah dicincang secara halus dengan telur dan juga garam, kemdian aduk aduk sampai merata.
  2. Setelah itu masukan campuran adonan pertama tersebut kedalam wadah anti panas dan kemudian  oven bistik tersebut hingga menjadi matang yang sempurna.
Sesudah membuat bistik daging selesai, kini saatnya kita membuat saus yang digunakan untuk bistik daging yang akan di jelaskan secara lengkap di bawah ini.

Bahan yang digunakan untuk Saus Bistik
  •     garam secukupnya
  •     kecap manis secukupnya
  •     1/2 sendok teh lada putih bubuk
  •     3 sendok makan margarin
  •     300 cc kaldu ayam
  •     5 sendok makan kecap manis bango
  •     1/2 sendok teh pala bubuk
  •     8 buah bawang merah diiris iris halus
Cara membuat Saus Bistik
  1. Langkah pertama untuk membuat saus bistik daging ini adalah kita panaskan minyak terlebih dahulu, kemudian tumis bawang merah yang sudah diiris, tulis hingga berbau harum.
  2. Selanjutnya masukkan kaldu ayam ke dalam tumisan bawang tersebut.
  3. Lalu tambahkan juga lada putih, kecap mani, pala dan juga beri garam secukupnya (hati hati saat memberi garam, jangan sampai terlalu asin ya). Aduk aduk hingga semua  merata.
  4. Kemudian masak sampai saus bistik daging sapi tersebut mendidih.
  5. Cara penyajiannya, letakan bistik daging kedalam piring saji, kemudian tinggal siram bistik daging dengan saus yang barusan selesai dibuat.Bistik siap untuk disajikan
Pastinya mudah tentunya untuk mencoba membuat bistik daging yang enak dan lezat ini.Semoga bisa bermanfaat pagi anda yang mulai belajar membuat bistik.

No comments:

Post a Comment

Copyright © 2013 Resep Mak Ijah | Partner Pathmo Media And Oto News