Kumpulan Resep Masakan, Masakan Indonesia, Masakan Sehat, resep masakan sehari-hari, Resep masakan Rumahan

Resep Cara Membuat Kue Apem Yang Enak dan Empuk

Resep Cara Membuat Kue Apem Yang Enak dan Empuk

Resep Cara Membuat Kue Apem Yang Enak dan Empuk - Kue apem merupakan salah satu kue tradisional yang sampai sekarang masih bisa untuk anda temui di pasaran. Biasanya banyak juga didapat diacara hajatan. Bila anda adalah seorang penggemar kue tradisional dan hoby memasang, maka anda pasti sudah tau resep kue apem bukan?. Kue apem ini menjadi salah satu jenis kue yang paling mudah untuk dibuat, maka dari itu kita wajib juga untuk melestarikan kue tradisional yang satu ini.


Jika anda menerapkan resep kue apem dengan benar, maka akan menghasilkan apem yang sangat empuk dan enak. Semakin berkualitas bahannya, semakin enak juga kue apem yang dihasilkan. Dengan belajar membuat kue apem dengan cara memperhatikan cara pembuatan yang tepat, anda bisa simak dibawah ini.

Bahan Kue Apem
400 gram tepung beras
10 gram ragi
80 gram tepung sagu
250 gram gula
450 ml santan
400 ml air
Pewarna ( sesuai selera)
150 gram kelapa parut

Cara Pembuatan Kue Apem
  1. Pertama-tama larutkan ragi instan dengan menambahkan air yang hangat pada ragi tersebut.
  2. Lalu campurkan santan kental dan gula kemudian masak sampai mendidih.
  3. Selanjutnya campurkan semua jenis tepung (beras dan sagu) dan cairan ragi. Uleni bahan-bahan tersebut sampai  menjadi adonan yang rata. kemudian tambahkan larutan santan dan gula dan aduk hingga semua bahan rata.
  4. Diamkan adonan selama kurang lebih 30 menit sampai adonan benar-benar mengembang, kemudian campurkan pewarna makanan.
  5. Lalu Siapkan alat kukus dan masukan adonan ke dalam cetakan apem secara merata.
  6. Kemudian kukus selama kurang lebih 20 meni, jika sudah matang angkat, lalu biarkan sampai dingin.
  7. Kue Apem yang enak siap untuk disajikan
Bagaimana?, cara membuat kue apem diatas sangat mudah dan praktis bukan?. Dengan bahan-bahan yang mudah di dapatkan, anda bisa membuat kue apem yang sangat enak. Apabila anda masih bingung dalam  pembuatan kue apem, maka anda tinggal membaca resep kue apem diatas dengan teliti dan ikuti semua langkah-langkahnya dengan benar.  Semoga bermanfaat.

No comments:

Post a Comment

Copyright © 2013 Resep Mak Ijah | Partner Pathmo Media And Oto News